KPPI (Kebaktian Pujian dan Penyembuhan Ilahi) secara online kembali berlangsung pada hari Kamis, 4 November 2021 melalui program Live Streaming di Facebook, YouTube dan Instagram.
Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. Ruben Ricky Ferlianto diambil dari Matius 9:1-9 dengan perikop Orang lumpuh disembuhkan.
Keselamatan Hanya Ada di Dalam Yesus Kristus
Ada seorang lumpuh yang terbaring di tempat tidurnya dibawa kepada Yesus. Ketika Yesus melihat iman mereka, yaitu iman orang lumpuh dan iman orang-orang yang membawanya, maka Yesus berkata kepada orang lumpuh itu: “Percayalah, hai anak-Ku, dosamu sudah diampuni.”
Tuhan Yesus tidak langsung berurusan dengan kesembuhan tetapi kepada dosanya. Ini sangat penting, karena urusan dosa ini menentukan dimana kita akan berada setelah kita meninggalkan dunia ini. Firman Tuhan berkata upah dosa adalah maut, artinya masuk neraka.
Kemana kita akan pergi? Hanya ada dua pilihan yaitu sorga atau neraka, tidak ada di tengah-tengah. Urusan paling penting inilah yang Tuhan Yesus dahulukan. Dia berkata: “Dosamu sudah diampuni” Penting untuk mengetahui kita diampuni sehingga kita setelah meninggalkan dunia ini kita berada di sorga. Dan satu-satunya jalan menuju sorga hanya melalui Tuhan Yesus Kristus.
Kisah 4: 12, Dan keselamatan tidak ada di dalam siapapun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan.
Disini jelas dikatakan bahwa keselamatan hanya ada di dalam Yesus Kristus. sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang olehnya kita dapat diselamatkan. Satu-satunya jalan hanya melalui Yesus Kristus.
Yesus adalah Mesias, Anak Allah yang Hidup
Kenapa hanya Yesus satu-satunya jalan? Karena Dia bukan manusia biasa, bukan hanya Nabi, tetapi Yesus adalah Mesias, Anak Allah yang hidup. Mari kita lihat buktinya.
Ketika Yesus berkata: “Percayalah, hai anak-Ku, dosamu sudah diampuni.” maka beberapa orang ahli Taurat berkata dalam hatinya: “Ia menghujat Allah.” Tetapi Yesus mengetahui pikiran mereka. Memang kalau orang biasa bicara demikian menghujat Allah dan patut dihukum. Tapi Dia bukan orang biasa, Dia Anak Allah itu sendiri. Terbukti dengan Dia dapat mengetahui pikiran orang lain. Siapa yang bisa tahu pikiran orang lain kalau bukan Tuhan?
Dari perkataan Yesus: “Hai anakKu dosamu sudah diampuni”. Dia berkuasa dan sanggup mengampuni dosa. Siapa yang sanggup mengampuni dosa kalau bukan Mesias? Hal ini dibuktikan dengan perkataan Yesus sendiri pada ayat ke 6:” Tetapi supaya kamu tahu, bahwa di dunia ini Anak Manusia berkuasa mengampuni dosa”.
Kemudian ayat 6 bagian akhir mengatakan: ”lalu berkatalah Ia kepada orang lumpuh itu–:”Bangunlah, angkatlah tempat tidurmu dan pulanglah ke rumahmu!”. Apa yang terjadi? Dan orang itupun bangun lalu pulang (ayat 9). Betapa berkuasanya Yesus, orang lumpuh diperintahkan bangun langsung bangun dan berjalan pulang ke rumah. Siapa yang sanggup melakukan mujizat spektakuler seperti ini? Hanya Yesus, Mesias, Anak Allah yang hidup. Ini membuktikan bahwa Yesus sanggup atau berkuasa mengampuni dosa.
Lalu pada ayat 8, begitu mujizat yang spektakuler ini terjadi, orang banyak yang menyaksikan jadi tahu bahwa Yesus bukan orang biasa. Orang banyak melihat itu, apa yang mereka lihat, Yesus berkuasa mengampuni dosa, mereka melihat bagaimana Yesus mengetahui pikiran ahli ahli Taurat, mereka melihat bagaimana orang lumpuh bisa berjalan. Mereka yang menyaksikan itu menjadi takut dan memuliakan Allah. Kuasa yang sangat hebat ini hanya ada pada Tuhan Yesus, tidak ada manusia biasa yang memiliki kuasa yang sedemikian ini.
Hanya Yesus Satu-satunya Jalan Keselamatan
Yesus lah satu-satunya jalan kalau kita mau selamat, Dia adalah Allah sendiri yang turun ke dunia menjadi manusia.
Yohanes 3:16, Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.
Manusia telah jatuh dalam dosa sejak Adam dan Hawa, maka seluruh manusia dikuasai dosa, dan upah dosa adalah maut. Karena itu diperlukan darah yang kudus yang tidak bercacat cela untuk menebusnya dan hanya Yesus yang dapat melakukannya. Untuk itulah, karena kasih-Nya, Yesus mati di kayu salib dan darah-Nya tercurah mengampuni dosa semua umat manusia. Barangsiapa yang percaya tidak akan binasa melainkan beroleh hidup yang kekal.
Yesus mengasihi saudara, Ia mau menolong dan mau menyelamatkan saudara. Kalau saudara sakit Tuhan Yesus mau menyembuhkan, dan kalau saudara mengalami persoalan apapun Tuhan Yesus mau melepaskannya.
Yohanes 1:12, Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya;
Kalau kita mau percaya dan menerima Yesus, maka kita akan menjadi anak-anak Allah. Apapun permasalahan kita, baik masalah perekonomian, rumah tangga atau apapun juga, asalkan kita mau percaya, Tuhan akan menolong.
Lalu Pdt. Ruben Ricky Ferlianto memimpin dalam doa untuk menerima Tuhan Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat.
Bilur-bilur Yesus Menyembuhkan Segala Penyakit
Kalau saudara sakit, Yesus mau menyembuhkan kita. Ingat Yesus sudah menanggungnya 2000 tahun yang lalu.
Yesaya 53:3-5
3 Ia dihina dan dihindari orang, seorang yang penuh kesengsaraan dan yang biasa menderita kesakitan; ia sangat dihina, sehingga orang menutup mukanya terhadap dia dan bagi kita pun dia tidak masuk hitungan.
4 Tetapi sesungguhnya, penyakit kitalah yang ditanggungnya, dan kesengsaraan kita yang dipikulnya, padahal kita mengira dia kena tulah, dipukul dan ditindas Allah.
5 Tetapi dia tertikam oleh karena pemberontakan kita, dia diremukkan oleh karena kejahatan kita; ganjaran yang mendatangkan keselamatan bagi kita ditimpakan kepadanya, dan oleh bilur-bilurnya kita menjadi sembuh.
Bagi saudara yang sakit dan mau disembuhkan, tumpangkan tangan pada bagian yang sakit. Apapun sakit saudara, apakah lumpuh, apakah Covid-19, apapun sakit saudara, percayalah kuasa kesembuhan akan turun bagi saudara malam ini. [em/em]