KPPI (Kebaktian Pujian dan Penyembuhan Ilahi) secara online kembali berlangsung pada hari Senin, 2 Mei 2022 melalui program Live Streaming yang dapat disaksikan melalui Facebook, YouTube dan Instagram.

Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. Yohanes Nugroho, diambil dari Markus 3: 7-12 tentang Yesus menyembuhkan banyak orang.

Yesus Menyembuhkan Banyak Orang

Firman Tuhan ini menceritakan banyak orang datang mencari Tuhan Yesus. Mereka datang dari berbagai pelosok Israel, dari Galilea, juga dari Yudea, dari Yerusalem, dari Idumea, dari seberang Yordan, dan dari daerah Tirus dan Sidon. Mereka datang mencari Yesus, karena mereka mendengar Yesus melakukan perkara mujizat, menyembuhkan banyak orang sakit.

Tuhan Yesus tidak membeda-bedakan siapapun yang datang kepada-Nya, darimana asalnya, latarbelakang apapun, dan juga dari berbagai profesi. Ada perwira, ada janda, ada pemungut cukai, ada perempuan berdosa, banyak sekali orang sakit datang kepada Yesus. Apapun tingkat sosialnya dan apapun penyakitnya bahkan yang kerasukan roh jahat pun, Tuhan Yesus menyembuhkannya.

Tidak ada satu hal pun yang Tuhan Yesus tidak bisa selesaikan dan satupun penyakit yang tidak bisa disembuhkan oleh Tuhan Yesus. Mereka datang ingin menjamah Tuhan Yesus dengan iman dan ingin disembuhkan.

Apa yang mereka lakukan adalah mencari Tuhan Yesus, percaya kepada Tuhan Yesus, maka mereka disembuhkan apapun sakit penyakitnya dan dari mana pun asalnya. Oleh sebab itu mereka berbondong-bondong, banyak orang, asal menjamah Tuhan Yesus saja, mereka pasti disembuhkan. Dan tercatat, banyak orang disembuhkan oleh Tuhan Yesus.

Yesus Berkata: “Mintalah, maka akan diberikan kepadamu”

Kabar Tuhan Yesus menyembuhkan tidak hanya berlaku untuk 2000 tahun lalu saja. Yesus tetap sama, dahulu sekarang dan sampai selamanya (Ibrani 13:8).

Saat ini dimanapun saudara berada, ingatlah Tuhan Yesus tetap sama, tetap mengasihi saudara dan tetap mau melakukan mujizat bagi saudara. Jadi percayalah saudara, datanglah menemui Tuhan Yesus, melalui Firman Tuhan  yang disampaikan ini. Jika saudara mengalami sakit penyakit dan memerlukan mujizat, maka Tuhan Yesus akan melakukannya.

Matius 7:7-8

“Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu. Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan”.

Tuhan Yesus sangat baik, Dia menyatakan kalau kita minta pasti akan diberi. Jadi, saat ini kalau ada permasalahan  apapun yang saudara hadapi, dan saudara ingin diberi jalan keluar, maka mintalah kepada Tuhan Yesus, maka akan diberikan.

Mungkin selama ini saudara mencari damai sejahtera, kegembiraan, ketenangan dalam hidup. Karena selama ini ada kecemasan, kekuatiran, kepanikan akan kesalamatan hidup. Saudara mencari sebuah kepastian masa depan, kemana setelah kematian, ke sorga atau neraka. Kalau saudara mencari kepastian ke sorga, maka jawabannya ada pada Tuhan Yesus.

Kalau saudara perlu pertolongan, dan itu sangat penting bagi saudara, atau saudara mengalami jalan buntu, maka Yesuslah jawabannya. Ada kepastian di dalam Tuhan Yesus. Barang siapa meminta akan menerimanya, barang siapa mencari akan mendapatkannya, dan barang siapa mengetok maka pintu akan dibukakan baginya.

Bukan mudah-mudahan atau semoga, tapi Firman Tuhan adalah ya dan amin, ini adalah jaminan. Ketika datang kepada Tuhan Yesus dengan iman, maka Firman ini akan terjadi. Firman Tuhan tidak pernah berubah, dan tidak ada yang mampu mengagalkan. Sungguh Tuhan Yesus baik, dan kita bersukacita,  kita memiliki harapan didalam Tuhan kita, Yesus Kristus.

Apapun masalah yang dihadapi  datanglah kepada Yesus, ini artinya kita datang kepada jawaban masalah kita. Saudara tidak perlu kuatir, apakah Tuhan Yesus mau menjawab dan menolong, karena saudara merasa orang berdosa, dan dosanya sangat besar.  Asal percaya saja kepada Tuhan Yesus, maka saat kita meminta dengan iman, mencari dengan iman, mengetok iman, maka akan diberikan.

Barang Siapa Percaya Kepada Yesus akan Beroleh Hidup Kekal

Tuhan datang untuk kita, orang yang sakit, orang berdosa, orang-orang mencari pertolongan dari Tuhan. Dia dari Surga turun kemuka bumi ini, diam di tengah kita, pergi dari kota ke kota,  untuk menghampiri orang-orang mencari pertolongan.

Kalau saat ini saudara rindu datang kepada Tuhan Yesus Kristus, apalagi Tuhan Yesus jauh lebih rindu, untuk bertemu dengan saudara, karena Ia mengasihi saudara. Tuhan Yesus datang bertemu dengan kita bukan hanya menyelesaikan masalah yang kita hadapi, lebih dari itu, Tuhan ingin menyelamatkan saudara.

Keselamatan artinya Tuhan menghapuskan dosa-dosa kita. Sesungguhnya upah dari dosa kita adalah maut, tapi Dia datang ke muka bumi, menebus dosa kita dengan lunas, melalui kematian-Nya. Yesus bukan hanya ingin menolong kita, memberkati kita, menyembuhkan sakit kita, lebih dari itu Ia ingin menyelamatkan kita. Ketika darah Yesus tertumpah ketika disiksa dan disalib, itu menghapuskan dosa kita, dan kita menjadi anak Allah. Kita akan kembali, atau dijemput diawan-awan, dibawa ke rumah Bapa di sorga selama-lamanya.

Yohanes 3:16

Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.

Karena kasih Allah kepada kita, maka diberikanlah anak-Nya, supaya yang percaya tidak mati kekal (dalam api neraka  yang kekal), tapi hidup kekal di sorga bersama Bapa. Cara menerimanya adalah dengan jalan percaya kepada Tuhan Yesus.

Datanglah kepada Tuhan Yesus, percaya kepada-Nya, dan mohon pengampunan dosa. Bukalah hati dan undang Tuhan Yesus masuk sebagai Tuhan dan Juruslamat.

Kemudian Pdt. Yohanes Nugroho memimpin dalam doa menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat.

Bersukacitalah mulai saat ini saudara adalah anak-anak Allah, selamat datang dalam keluarga kerajaan Allah. Jadi sekarang tidak perlu takut hidup di bumi ini. Sebab Allah kita adalah Bapa kita, perlindungan kita, dan gembala yang memimpin kita sampai ke rumah Bapa.

Oleh Bilur-bilur-Nya Kita Menjadi Sembuh

Bila saat ini saudara mengalami penyakit dan divonis secara medis tidak bisa disembuhkan, jangan putus asa. Tuhan Yesus sanggup menyembuhkan, bahkan Tuhan Yesus sudah membangkitlan orang mati. Berbagai sakit penyakit Tuhan Yesus sembuhkan. Juga orang dihinggapi oleh roh-roh, Tuhan sanggup membebaskan. Jadi sakit apapun yang saudara alami, tidak ada yabg mustahil bagi Tuhan kita Yesus Kristus.

Yesaya 53:5

Tetapi dia tertikam oleh karena pemberontakan kita, dia diremukkan oleh karena kejahatan kita; ganjaran yang mendatangkan keselamatan bagi kita ditimpakan kepadanya, dan oleh bilur-bilurnya kita menjadi sembuh.

Yesus adalah kudus, namun kepada-Nya ditimpakan segala dosa kita, juga semua sakit penyakit kita sudah ditanggung oleh Tuhan Yesus.

Percayalah kepada Tuhan Yesus, tumpangkan satu tangan pada bagian yang sakit, dan satu tangan lagi diangkat untuk berdoa. Yesus akan menyembuhkan saudara, oleh bilur-bilur-Nya saudara akan sembuh. Percaya, kuasa Tuhan akan Tuhan bekerja, dimanapun saudara berada.

Kemudian Pdt. Yohanes Nugroho memimpin dalam doa kesembuhan. Bilur-bilur Tuhan Yesus menyembuhkan saudara. Bersukacitalah, mulai gerakkan bagian tubuh yang sakit, mujzat terjadi bagi saudara. Haleluya. [em/em]

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *