KPPI (Kebaktian Pujian dan Penyembuhan Ilahi) secara online kembali berlangsung pada hari Kamis, 20 Juli 2023 melalui program Live Streaming yang dapat disaksikan melalui Facebook, YouTube dan Instagram.
Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. Daniel J. Sumbayak, diambil dari Lukas 7:11-17, Yesus membangkitkan anak muda di Nain.
Yesus, Tuhan yang Penuh Belas Kasihan
Ini adalah cerita yang luar biasa, seorang anak muda, anak tunggal seorang janda di Nain, baru saja meninggal pada hari itu, dan mau di kuburkan di luar kota. Tuhan Yesus melihat janda ini, dan Ia mengetahui akan kesedihan dan kesukaran yang di alami janda itu. Ketika Tuhan Yesus melihat janda itu, tergeraklah hati-Nya dengan belas kasihan. Tuhan Yesus adalah Tuhan yang sangat mengerti penderitaan kita.
Anak yang meninggal ini adalah satu-satunya anak dari janda itu. Ia akan menjadi sendiri, tidak punya keluarga lagi. Tuhan Yesus mengetahui hal itu, sehingga Tuhan berbelas kasihan pada janda itu. Inilah Tuhan Yesus, Dia bukan Tuhan yang berbuat jahat atau yang menuntut banyak hal dari kita. Dia adalah Tuhan yang sangat sayang kepada kita, Tuhan Yesus bukan berdiam diri ketika kita ada dalam kesukaran. Dia berkata dalam firman-Nya kepada kita: “Jangan menangis”, karena Dia tahu akan penderitaan kita,
Ibrani 4:15
Sebab Imam Besar yang kita punya, bukanlah imam besar yang tidak dapat turut merasakan kelemahan-kelemahan kita, sebaliknya sama dengan kita, Ia telah dicobai, hanya tidak berbuat dosa.
Tuhan Yesus juga merasakan kelemahan kelemahan kita, Dia juga tahu kekurangan kita. Kalau hari ini kita ada dalam sakit penyakit dan kata dokter tidak dapat disembuhkan, Tuhan Yesus tahu akan penderitaan kita. Kalau hari ini kita ada dalam kesukaran yang sangat besar, Dia bukan Allah yang jauh di langit dan begitu sulit untuk kita mencapai Dia, tapi Dia adalah Allah yang mengenal siapa kita yang tahu segala penderitaan kita.
Dia adalah Allah yang benar-benar mau mengatakan kepada kita “Jangan menangis” dan Dia mau menolong kita. Ketika Tuhan Yesus datang, Dia mau langsung menunjukkan pertolongan-Nya kepada kita. Dia bukanlah Tuhan yang menunda-nunda akan pertolongan Nya kepada kita.
Seperti kita lihat dalam ayat ini, Tuhan Yesus tidak meminta apapun dari janda ini, tapi Dia langsung menghampiri usungan mayat anak janda ini. Ketika Tuhan Yesus mau menolong kita, maka Dia tidak akan meminta apapun dari kita, tidak ada syarat untuk kita bisa datang dan meminta pertolongan dari pada Dia, kecuali percaya.
Tuhan Yesus selalu ada kapanpun kita datang kepada-Nya. “Jangan menangis, jangan takut, jangan khawatir”, itulah yang Tuhan Yesus mau katakan kepada kita.
Tuhan Yesus Berkuasa atas Kematian
Lukas 7:14-15
7:14 Sambil menghampiri usungan itu Ia menyentuhnya, dan sedang para pengusung berhenti, Ia berkata: “Hai anak muda, Aku berkata kepadamu, bangkitlah! ” 7:15 Maka bangunlah orang itu dan duduk dan mulai berkata-kata, dan Yesus menyerahkannya kepada ibunya.
Kita melihat pada pada ayat firman Tuhan ini, mujizat terjadi. Tidak ada seorang pun di dunia ini yang dapat membangkitkan orang dari kematian kecuali Tuhan Yesus. Ini adalah bukti dari kuasa Tuhan Yesus. Seberapapun kita kaya atau punya pengaruh yang luar biasa, semua manusia akan berhadapan dengan kematian, dan tidak bisa menghindarinya.
Anak muda ini sudah mati, dan bagi manusia kematian adalah akhir segalanya. Tapi Tuhan Yesus berkata kepada anak muda yang sudah mati ini, “bangkitlah”, maka anak muda ini bangkit!
Sekali lagi, ini adalah bukti dari pada kekuasaan Tuhan Yesus. Dia adalah Allah yang berkuasa, tidak ada satupun yang seperti Dia.
Dia adalah Allah yang berkuasa namun Dia juga mau menolong dan menyelamatkan kita pada hari ini. Mari datang pada Tuhan Yesus. Karena begitu besar kasih Dia pada kita, Dia mau datang dan menolong kita. Apapun permasalahan kita pada hari ini, datang lah kepada Dia, Tuhan Yesus sangat mengasihi akan kita.
Yohanes 3:16
Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.
Tuhan Yesus datang ke dunia 2000 tahun yang lalu, untuk menyelamatkan kita. Ia menyelamatkan kita dari api kematian, karena Ia sangat mengasihi kita. Jangan takut jangan khawatir, dan jangan menangis, Tuhan Yesus mau datang pada kita. Ia mau menolong bahkan memberikan hidup kekal asalkan kita percaya kepada-Nya.
Bagi yang mau percaya kepada Tuhan Yesus, Pdt. Daniel J. Sumbayak menuntun dalam doa untuk menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat.
Oleh Bilur-bilur-Nya Kita Menjadi Sembuh
Yesaya 53:5
Tetapi dia tertikam oleh karena pemberontakan kita, dia diremukkan oleh karena kejahatan kita; ganjaran yang mendatangkan keselamatan bagi kita ditimpakan kepadanya, dan oleh bilur-bilurnya kita menjadi sembuh
Perkataan Tuhan Yesus kepada janda di Nain untuk jangan menangis, juga tiba pada kita malam hari ini. Kalau Saudara sakit, mari datang kepada Yesus, Dia mampu menyembuhkan. Dia pasti mau menyembuhkan kita. Kalau kita punya masalah, Dia pasti mau menolong kita.
Bagi Saudara yang sakit dan mau didoakan, peganglah bagian tubuh yang sakit. Kalau Saudara sakit jantung atau paru-paru, letakkan satu tangan pada dada. Kalau sakit kepala, letakkan tangan di kepala. Jika Saudara sakit ginjal, cancer atau sakit apapun, letakkan tangan pada bagian yang sakit. Juga apabila ada gangguan pertumbuhan mental, autis, kecanduan obat, tumpangkan tangan, yakinlah Tuhan Yesus sanggu menolong Saudara atau keluarga Saudara.
Kemudian Pdt. Daniel J. Sumbayak memimpin dalam doa kesembuhan.
Percayalah, kesembuhan terus berlangsung. Bagi Saudara yang sudah disembuhkan dan ingin bersaksi, silakan hubungi Call Center KPPI Yesus Penyembuh. Demikian juga yang memerlukan bantuan doa atau ingin bertanya tentang Alkitab, tentang Tuhan Yesus, atau tentang kekristenan. Tuhan Yesus memberkati.[em/em]