Saat dia berjalan karena ingin menyusul adiknya, dia terpeleset karena ada air di lantai. Dia jatuh terduduk di lantai dan menangis kesakitan. Dia digendong oleh ayahnya ke tempat tidur.
Keesokan paginya, dia dibawa oleh pamannya ke tukang urut. Setelah diurut, dia tetap merasa sakit.
Akibat rasa sakit pada tulang ekornya, maka dia tidak bisa jongkok. Dia juga harus berpegangan atau bertumpu pada sesuatu jika hendak berdiri dan duduk. Ibunya menjadi kuatir dan takut telah terjadi sesuatu.
Dia pergi ke dokter dan diberikan obat oleh dokter. Setelah dia minum obat dari dokter, tidak ada perubahan yang terjadi.
Pada suatu hari, seorang hamba Tuhan datang dan mengajak dia dan neneknya ke KPPI.
Setelah didoakan, dia disembuhkan oleh Tuhan Yesus. Sekarang, dia sudah dapat jongkok dan berdiri tanpa merasa sakit lagi. Haleluya ! Tuhan Yesus ajaib. Dia penyembuh.
Dia bersyukur, karena Tuhan telah menyembuhkannya. Tuhan Yesus sangat baik.
Kamu lihat, bahwa iman bekerjasama dengan perbuatan-perbuatan dan oleh perbuatan-perbuatan itu iman menjadi sempurna (Yakobus 2 : 22).